Mengenal Dunia Remaja Lewat Serial 7 Hari Sebelum 17 Tahun

Serial 7 hari sebelum 17 Tahun


Dunia remaja memang begitu kompleks dan eratnya dengan depresi. Inilah mengapa layanan streaming STRO meluncurkan serial 7 Hari Sebelum 17 Tahun, yang mengangkat tema mengenai perundungan di kalangan anak remaja. Kasus bullying sendiri memang ditemukan cukup banyak yang terjadi di kalangan muda mudi tanah air.


Mengapa Kehidupan Remaja Penuh Drama?

Banyak yang menyebutkan bahwa masa remaja merupakan masa labil atau alay, dan penuh kegalauan. Istilah istilah ini banyak orang yang pada anak usia belasan tengah mencari jati diri. Hal ini memang wajar dan nyata adanya, karena para remaja memang sangat rentan dengan depresi, karena terjadi beberapa perubahan pada bagian otak mereka.

Ada sekitar 10 perubahan pada otak remaja, dimana otak mereka sedang dalam tahap perkembangan, mulai mekar, mempunyai kemampuan berpikir baru, setidaknya informasi, gejolak emosi yang intens, begitu memperhatikan kata teman, tidak pandai mengukur risiko, membutuhkan figur orangtua, narsis, dan butuh tidur lebih banyak.

Berbagai kondisi yang mendera para remaja ini, membuat mereka menjadi lebih labil dalam menghadapi stimulus dari lingkungan mereka. Sehingga tidak jarang banyak drama queen dan drama king yang tumbuh dalam pencarian jati diri tersebut. Kasus bullying pun tentu tidak terlepas dari proses tersebut.


Sinopsis Serial 7 Hari Sebelum 17 Tahun

Serial ini menceritakan liku-liku perjalanan para remaja dalam menyelesaikan setiap masalah yang dihadapinya sebelum memasuki usia remaja. Pada masa pencarian jati diri inilah setiap pemeran dihadapkan dengan berbagai permasalahan yang ada, baik itu soal pendidikan, pertemanan hingga soal asmara. 

Dalam menempuh pendidikan di bangku sekolah, tentunya akan memberi pengaruh terhadap kepribadian maupun perilaku anak di masa yang akan datang, bahkan ada pula dari mereka yang akhirnya tidak berhasil menemukan jalan keluar yang kemudian memberi pengaruh pada kesehatan psikologis anak tersebut.


Tentang Series 7 Hari Sebelum 17 Tahun

Melihat bahwa fenomena perundungan pada remaja begitu menjamur, layanan streaming STRO memilih untuk mengangkat isu tersebut dalam serial terbaru mereka berjudul 7 Hari Sebelum 17 Tahun. Ide ini bahkan sebenarnya sudah ada sejak 2 atau 3 tahun lalu, namun baru diwujudkan di tahun ini.

Tidak tanggung tanggung, pihak STRO pun menggandeng Biometrik Indonesia untuk menyukseskan misi yang dibawa oleh web series tersebut melawan perundungan. Biometrik Indonesia merupakan konsultan psikologi terintegrasi, yang menyediakan layanan konseling untuk berbagai kasus termasuk perundungan.

Seri Web 7 Hari Sebelum 17 Tahun ini hanya dapat Anda lihat melalui platform STRO, yang dapat diunduh pada Play Store maupun App Store. Karena bukan termasuk sebagai serial anak, maka memungkinkan untuk memberi pendampingan jika anak ikut menonton. STRO TV sendiri bisa dinikmati hanya mulai dari 10 ribu rupiah saja, untuk berlangganan per bulannya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ketika Pengalaman Hidup Membawa Perubahan Bersama ASTRA Satu Indonesia Awards ke-13Th

Mantapkan Langkahmu Bersama Tugu Insurance

Sawit Kekayaan Indonesia yang Mesti Dilestarikan